MEDAN- SSB Medan Utara dan Hendra Delitua sukses melaju ke babak semifinal, setelah menyelesaikan babak per delapan besar pada Turnamen Piala Mabar 2012 di Lapangan Mabar Pasar II Jalan Mangaan Medan Deli, Jumat (3/2).
Hasil tersebut diperoleh kedua SSB itu dari tendangan adu penalti setelah menjalani pertandingan dua babak dengan skor 0-0.
Sebelumnya, SSB Medan Utara berhadapan dengan SSB Mabar Eutag dengan skor 2-0. Sedangkan SSB Hendra Delitua berhadapan dengan SSB Hamparan Perak dengan skor 5-4.
Sebelumnya, SSB Medan Utara berhadapan dengan SSB Mabar Eutag dengan skor 2-0. Sedangkan SSB Hendra Delitua berhadapan dengan SSB Hamparan Perak dengan skor 5-4.
Dari SSB Medan Utara yang berhasil mengumpulkan gol pada tendangan adu penalti yakni Agung dengan nomor punggung 15 dan Yuda dengan nomor punggung 20 yang bertindak sebagai penjaga gawang.
Sedangkan SSB Medan Utara yang mencetak gol adalah Sudi dengan nomor punggung 10, Mahxan dengan nomor punggung 18, Danu dengan nomor punggung 11 yang juga memegang posisi sebagai kapten pada pertandingan normal, Agus dengan nomor punggung 12 dan Ridwan dengan nomor punggung 14.
“Pengurus merasa bangga atas hasil ini, dan kami berharap akan tetap semangat dalam pertandingan semifinal besok,” ucap Darmadi, Pelatih Medan Utara kepada wartawan usai pertandingan, Jumat (3/2).
Darmadi menambahkan, formasi pada pertandingan tersebut akan dipertahankan sampai babak final nanti. Babak semifinal akan dilanjutkan Sabtu (4/2), di partai pertama SSB Generasi Medan akan berhadapan dengan SSB Medan Utara dan di partai kedua SSB Supra Pratama Marendal akan berhadapan dengan SSB Hendra Delitua.
Ruslan mengharapkan pertandingan yang akan dilaksanakan hingga Minggu (5/2) tetap aman dan semua peserta turnamen menjunjung prinsip sportifitas. (mag-10)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar