Jumat, 12 November 2010

Edi Yusuf SIp MSi Camat Kecamatan Delitua baru

Tanggungjawab akhir dari keberhasilan program pembangunan di daerah berada ditangan seorang Camat sebagai pimpinan puncak yang mampu memainkan perannya sebagai kepala pemerintahan. Selain harus dapat meraih semua kepercayaan masyarakat, Camat harus memiliki kemampuan mengajak semua unsur pimpinan kecamatan lainnya menengakkan panji-panji dan wibawa pemerintahan di daerahnya masing-masing.

Penegasan itu disampaikan Wakil Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars saat membacakan sambutan tertulis Bupati Drs H Amri Tambunan, Jum’at (12/11) pada pelantikan 19 Camat di Aula Cendana kantor Bupati, Lubuk Pakam.

Hadir pada pelantikan itu, unsur Muspida Deli Serdang, Asisten, anggota DPRD Deli Serdang, Wakil Ketua TP PKK Ny Hj Asdiana Zainuddin Mars, staf ahli bupati, pimpinan SKPD serta undangan lainnya.

Menurut Bupati, tugas Camat yang harus selalu dilaksanakan dengan baik adalah kemampuan dalam memimpin, mengatur, menggerakkan dan melayani kepentingan masyarakat dengan penuh disiplin dan dedikasi yang tinggi.

Pada kesempatan itu juga, Bupati menekankan bahwa Kabupaten Deli Serdang harus lebih baik dan jangan kalah dari daerah lain. Karenanya seluruh jajaran dilingkungan Pemkab Deli Serdang harus saling bergandeng tangan menjalin kebersamaan membangun daerah serta melaksanakan tupoksinya yang telah ditetapkan masing-masing.

Camat juga harus mampu mengembangkan seluruh potensi bagi upaya percepatan pembangunan melalui semangat kebersamaan dari seluruh elemen masyarakat. Dan sebagai kepala pemerintahan tidak boleh terpaku hanya kepada tugas-tugas rutin saja, tanpa adanya dorongan inovasi dan terobosan-terobosan yang berarti untuk melihat lebih jeli situasi dan kondisi kehidupan warga masyarakat diwilayahnya.

Bupati mengatakan tugas dan tanggungjawab kita ke depan cukup besar dan kompleks terutama dalam upaya menggali potensi meningkatkan pendapatan asli daerah bagi upaya percepatan pembangunan daerah.

19 Camat yang dilantik masing-masing Darwin Zein S.Sos sebagai Samat Percut Sei Tuan, Dedy Maswardy S.Sos Camat Labuhan Deli, TM Zaki Aufa S.Sos Camat Batang Kuis, Faisal Arif Nasution S.Sos, Msi Camat Hamparan Perak, Khairul Saleh Siregar S.Sos Camat Patumbak, Drs Teddy Bachtari Camat Pagar Merbau.

Selanjutnya Drs Sariguna Tanjung Msi Camat Sunggal, Drs Citra Efendi Capah Camat Lubuk Pakam, Edi Yusuf SIp MSi Camat Deli Tua, Drs Zainal Abidin Hutagalung Camat Tanjung Morawa, Safii Sihombing SIp Camat Kutalimbaru, Ahmad Efendy Siregar S.Sos MAP Camat Pantai Labu, Drs Hendra Wijaya Camat Namorambe dan Tuah Malem Tarigan SH Camat Sibolangit.

Kemudian Marakali Hasibuan S.Sos Camat STM Hilir, Batara Rivai Harahap S.Sos Camat Beringin, Suryadi Aritonang S.Sos MSi Camat Pancur Batu, Bronsyah Girsang SE Camat Biru-Biru dan Taufik Israd Harahap S.Sos dilantik menjadi Camat Gunung Meriah.
Sumber : deliserdang

Tidak ada komentar: